News Update

Prodi Pendidikan Bahasa Inggris mengikuti salah satu kegiatan penting yaitu temu alumni, pengguna lulusan dan stakeholder yang bertempat di Auditorium Phinisi IAIN Palopo 19 November 2022. Kegiatan yang dibuka oleh Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan ini berlangsung dengan khidmat dan lancar. Dalam kegiatan tersebut membahas hal-hal yang tentunya akan sangat bermanfaat bagi prodi ke depannya khususnya yang berkaitan dengan akreditasi. Disamping itu kegiatan ini juga bertujuan untuk mendiskusikan ide penyusunan visi keilmuan prodi, rancangan kurikulum dan tracer study.

Dari hasil diskusi tersebut tentu akan diperoleh berbagai macam ide yang tentunya sangat bermanfaat untuk prodi ke depannya. Faktor dan hal yang sangat penting tentunya adalah adanya rancangan kurikulum yang terbaik. Tentu hal tersebut sangat penting bagi para mahasiswa karena merekalah yang akan memperoleh mata kuliah yang akan diajarkan oleh dosen-dosen mereka dan mata kuliah tersebut bersumber dari kurikulum yang ada. Dengan adanya rancangan kurikulum yang terbaik tentu akan menghasilkan mata kuliah yang terbaik dan secara langsung akan bermanfaat bagi para mahasiswa.

Hal lain yang dibahas dalam kegiatan tersebut adalah tracer studi yang memiliki tujuan yang sangat bermanfaat bagi prodi khususnya. Dengan adanya tracer studi akan menggambarkan aktivitas dan pekerjaan alumni setelah menyelesaikan pendidikan mereka di kampus IAIN Palopo. Ke depan kegiatan seperti ini akan terus dilanjutkan secara rutin agar mengahasilkan akreditasi unggul yang tentu sangat dicanangkan oleh Prodi Pendidikan Bahasa Inggris.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Share Article: